Rabu, 29 Juni 2022

Teori Pensinyalan (Signalling Theory) (skripsi, tesis, disertasi)

 Teori pensinyalan membahas mengenai dorongan perusahaan untuk memberikan informasi kepada pihak eksternal. Dorongan tersebut karena terjadinya asimetri informasi antara manajemen dengan pihak external. Untuk mengurangi informasi asimetri (asimetric information) maka manajemen perusahaan harus mengungkapakan informasi yang dimilikinya, baik informasi keuangan maupun non keuangan. Asymmetri information ini berakibat pada pemberian nilai yang kurang dari sebenarnya terhadap gagasan bisnis yang berprospek bagus dan pemberian nilai yang melebihi nilai sebenarnya terhadap gagasan yang berprospek buruk. Oleh karena itu, dibutuhkan pelaporan yang kredibel untuk meminimalkan asymmetri information. Menurut Healy dan Palepu (2001), terdapat tiga langkah yang dapat diterapkan agar manajemen meningkatkan kualitas pelaporan keuangan sehingga mampu meminimalkan terjadinya asymmetri information : 1. Mengoptimalkan kontrak antara pihak manajemen dengan investor perusahaan. Pengoptimalan kontrak tersebut akan memberikan rangsangan bagi pihak manajemen untuk 15 mengungkapkan informasi sebenarnya tentang kondisi dan kinerja perusahaan, sehingga meminimalisir terjadinya salah penilaian. 2. Membuat kebijakan yang mengatur tentang pengungkapan berbagai informasi yang harus dilakukan perusahaan. 3. Mengoptimalkan fungsi dari intermediaries (analis keuangan dan lembaga pemeringkat) sebagai pengawas atau pengontrol atas pengungkapan informasi yang dilakukan oleh manajemen perusahaan

Tidak ada komentar: