Rabu, 29 Juni 2022

Pengaruh Pengungkapan Corporate Social Responsiability TerhadapNilai Perusahaan (skripsi, tesis, disertasi)

 
Corporate Social Responsibility atau tanggung jawab sosial perusahaandapat meningkatkan citra perusahaan dan mengubah image (pandangan) masyarakat dan pihak yang berkepentingan terhadap perusahaan. Dengandemikian, segala aktivitas perusahaan akan memperoleh kepercayaandari berbagai pihak dalam jangka panjang yang nantinya dapat meningkatkannilai perusahaan (Kasmir, 2016:9). Pengungkapan CSR memiliki potensi untuk meningkatkan legitimasi pihak eksternal agar mampu menilai seberapa besar upaya aktivitas operasional yang sesuai dengan norma di masyarakat. Pengungkapan CSR juga adalah strategi aktif perusahaan untuk meningkatkan kepuasan stakeholder. Semakin banyakpengungkapan CSR, semakin transparan dan lengkap informasi yang diberikansehingga mampu memperoleh sinyal positif bagi investor. Ketiga hal tersebut memberikan citra perusahaan yang baik sehingga investor tertarik untukmenanamkan sahamnya di perusahaan. Dampaknya, nilai perusahaan meningkat (Hexana Sri Lastanti, Nabil Salim, 2018). Pelaksanakan praktik CSR akan meyakinkan investor bahwa perusahaanakan mampu menjamin kelangsungan hidup perusahaan kedepannya yangsekaligus akan meningkatkan nilai perusahaan.Pernyataan ini didukung denganhasil penelitian yang dilakukan oleh Rosiana, dkk (2013) ,Harjoto dan Jo (2007), Yuniasih dan Wirakusuma (2008), Agusta (2016) dalam Putu Elia Mdkk (2018) yang menyatakan bahwa perusahaan yang memiliki kinerja lingkungan dan sosial yang baik akan direspon positif oleh investor melalui peningkatan harga sahamdan laba perusahaan (earnings).

Tidak ada komentar: