Senin, 06 November 2023

Pengertian Saham

Saham (stock) merupakan salah satu instrumen pasar keuangan yang paling dikenal. Menerbitkan saham merupakan salah satu pilihan perusahaan ketika memutuskan untuk pendanaan perusahaan. Saham juga merupakan salah satu instrumen investasi yang paling banyak dipilih para investor karena saham dapat memberikan tingkat keuntungan yang menarik[1].

Pengertian umum dan sederhana dari saham adalah surat berharga yang dapat dibeli atau dijual oleh perorangan atau lembaga di pasar tempat surat tersebut diperjualbelikan. Saham juga dapat didefinisikan sebagai tanda penyertaan modal seseorang atau pihak (badan usaha) dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas[2].

Tidak ada komentar: