Selasa, 27 Juni 2023

Indikator Persepsi Beban Kerja

 


Berdasarkan pemaparan teori yang dijelaskan oleh (Gawron, 2014)
dan (Reid, 2011). menjelaskan bahwa terdapat beberapa indikator dalam
beban kerja dengan metode SWAT (Subjective Workload Assesment
Technique) metode ini untuk mengetahui beban mental karyawan dan
mengabaikan beban kerja secara fisik sehingga metode SWAT dapat
digunakan untuk mengukur beban kerja subjektif dalam berbagai lingkungan
kerja secara luas yang dapat digunakan untuk bermacam-macam profesi yang
mengacu pada dimensi beban waktu, beban mental dan tekanan psikologi
yang menghasilkan beberapa indikator sebagai berikut :
1. Target hasil
Pandangan individu mengenai besarnya target yang diberikan untuk
menyelesaikan pekerjaannya serta pandangan mengenai hasil kerja
yang harus diselesaikan dalam kurun waktu tertentu.
2. Usaha mental
Mencakup tentang konsentrasi dan usaha mental yang diperlukan
dalam menyelesaikan suatu pekerjaan.
3. Tuntutan pekerjaan
Kondisi dimana perasaan yang muncul akibat dari tuntutan pekerjaan
yang diberikan, berupa stress, kebingungan dan juga kekhawatiran.

Tidak ada komentar: