Tingkat kepuasan kerja yang tinggi dapat mempengaruhi kinerja
pegawai menjadi lebih baik. Berdasarkan penelitian yang dilakukan
Triwahyuni dan Maharani (2017) dalam (Fadilah, 2018) menunjukkan hasil
bahwa kepuasan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja
karyawan. Menurutnya karyawan yang memiliki tingkat kepuasan yang
lebih tinggi maka akan menunjukkan kemampuan kinerja yang baik. Dan
sebaliknya, jika tingkat kepuasannya rendah maka kinerja yang dilakukan
juga rendah.
Ukuran kepuasan kerja didasarkan atas apa yang diterima dan dihadapi
sebagai kompensasi usaha atau tenaga yang telah dilakukan Robbins (2016)
dalam penelitian (Sari, 2015) juga menunjukkan hasil bahwa kepuasan kerja
berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Karyawan yang lebih
puas akan menunjukkan performa terbaik mereka. Sebaliknya, karyawan
yang tidak puas akan menciptakan perasaan malas yang yang menurunkan
kinerjanya. Dalam penelitian Triwahyuni dan Maharani juga menunjukkan
bahwa kepuasan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai.
Rabu, 28 Juni 2023
Hubungan antara Kepuasan Kerja dengan Kinerja Pegawai
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar