Jumat, 24 Maret 2023

Manfaat Digital Marketing


Digital marketing sebagai sarana pemasaran yang banyak diminati di dunia usaha
memiliki beberapa manfaat diantaranya :
1. Meningkatkan Penjualan
Pemanfaatan media digital untuk beriklan bisa meningkatkan penjualan
produk ataupun jasa. Jangkauan konsumen dan target pasar yang meluas akan
membuat produk anda semakin dilihat banyak orang
2. Lebih dekat dengan konsumen
Menjalin komunikasi dengan konsumen melalui media digital akan membuat
konsumen menjadi lebih dekat dengan anda. Memberikan pelayanan terbaik
agar konsumen mantap membeli produk atau jasa yang anda sediakan.
Konsumen biasanya menyukai penjual yang memberikan respon cepat dan
pelayanan yang ramah. Sehingga bisa memunculkan konsumen baru dan
pelanggan setia.
3. Meningkatkan Pendapatan
Tujuan utama dari berbisnis adalah meraih pendapatan, keuntungan dan
loyalitas pelanggan. Dengan berkembangnya jaringan konsumen yang
dimiliki, maka pendapatan juga ikut bertambah. Pendapatan yang meningkat
juga bisa mendorong pertambahan profit untuk bisnis.

Tidak ada komentar: