Menurut (Stuart, 2013)menyebutkan, penilaian individu terhadap stresor dibagi menjadi lima yaitu repon kognitif, afektif, fisiologis, perilaku, dan sosial. a)Respon Kognitif Respon kognitif merupakan respon stres individu berdasarakan pemahaman secara kognitif terhadap situasi yang dihadapi. Respon itu juga dipengaruhi oleh adanya faktor lain berupa dukungan dan kekuatan yang dimiliki individu untuk menghadapi stresor. Ada tiga jenis respon kognitif individu terhadap stresor yaitu bahaya/kehilangan yang sudah terjadi, ancaman terhadap bahaya yang terjadi, dan tantangan yang berfokus pada potensi yang dimiliki oleh individu dalam menghadapi stres. b)Respon Afektif Respon afektif adalah respon berupa perasaan dari dalam individu yang muncul ketika adanya stresor. Respon afektif ini juga berupa emosi yang muncul pada individu terhadap stresor. Perasaan ini berupa perasaan marah, takut, sedih, gembira, menolak, menerima, tidak percaya, dan lain-lain. Perasaan ini mucul karena adanya faktor yang menyebabkan stres sehingga muncul respon individu secara psikologis. c)Respon Fisiologis Respon fisiologi berupa respon tubuh terkait dengan beberapa sistem tubuh individu. Sistem iniberupa neuroendokrin yang apabila muncul
stresor maka akan mengalami kompensasi. Neuroendokrin ini melibatkan pertumbuhan hormon dan berbagai neurotransmiter di otak. Respon berhubungan dengan sistem saraf simpatis dan parasimpatis yang akan cenderung mengalami perubahan karena adanya stresor. d)Respon Perilaku Respon perilaku merupakan hasil dari respon fisiologis dan emosional, selain itu juga analisa respon kognitif dari stresor. Terdapat empat fase perilaku yang dapat menimbulkan stres sebagai berikut.1) Fase 1 berupa perilaku menghindari dan mengubah lingkungan yang dapat menyebabkan stres. 2) Fase 2 berupa perilaku mengubah lingkungan external dan hasilnya. 3) Fase 3 berupa perilaku mempertahankan kondisi psikologis individu untuk menstabilkan emosi.4) Fase 4 berupa perilaku yang membantu individu untuk memahami situasi melalui penyesuaian internal. e)Respon Sosial Respon sosial merupakan respon individu yang ditampakkan pada kehidupan sosial sebagai penyikapan dari strsor. Respon sosial dibagi menjadi tiga sebgai berikut. 1) Mencari makna, individu berusaha untuk mencari informasi tentang masalah yang menjadi stresor. 2) Atribut sosial, individu mengidentifikasi faktor-faktor yang menyebabkan munculnya atau terjadinya stresor. 3) Perbandingan sosial,individu membandingkan masalah yang dialami dengan orang lain yang memiliki permasalahan yang sama seperti individu tersebut
Tidak ada komentar:
Posting Komentar