Kamis, 09 Juni 2022

Pendekatan Evauasi Kinerja (skripsi, tesis, dan disertasi)


Ada beberapa penjelasan tentang pendekatan-pendekatan pada
evaluasi kinerja menurut Wibowo (2009:376) dalam bukunya sebagai
berikut: 
1. Pendekatan Sikap
Menurut Wibowo (2009:378) pendekatan ini menyangkut penilaian
terhadap sifat atau karakteristik individu. Sifat biasanya diukur dalam
bentuk inisiatif, kecepatan membuat keputusan, dan ketergantungan.
2. Pendekatan Perilaku
Menurut Wibowo (2009:378) masalah dalam pendekatan perilaku ini
menunjukan bagaimana orang berperilaku, dan bukan tentang
kepribadiannya. Kemampuan orang untuk bertahan meningkat apabila
penilaian kinerja didukung oleh tingkat perilaku kinerja.
3. Pendekatan Hasil
Menurut Wibowo (2009:378) bila pada pengertian pendekatan-pendekatan
pada sebelumnya seperti pendekatan sikap memfokuskan pada orang dan
pendekatan perilaku memfokuskan pada proses, maka untuk pendekatan
hasil berfokus pada produk atau hasil usaha seseorang.
4. Pendekatan Kontijensi
Menurut Wibowo (2009:379) pendekatan sifat perilaku dan hasil cocok
untuk dipergunakan tergantung pada kebutuhan pada situasi tertentu.
Maka dari itu diusulkan sebuah pendekatan kontijensi yang selalu
dicocokkan dengan situasi tertentu yang sedang berkembang.

Tidak ada komentar: