Berdasarkan hasil pengamatan langsung dan wawancara pada manajer PT. PLN (Persero) Rayon
Manado Selatan yang peneliti lakukan, diketahui bahwa dalam hal kesejahteraan psikologis, PT. PLN (Persero)
Rayon Manado Selatan mempunyai program-program untuk mewujudkan kesejahteraan psikologisbagi
karyawannya, seperti dengan menyediakan fasilitas kerja dalam bentuk perangkat-perangkat yang diberikan
kepada para karyawan untuk dapat menjamin kesehatan dan keselamatan karyawan selama bekerja. Selain itu,
PT. PLN (Persero) Rayon Manado Selatan juga memberikan jaminan kesehatan ganda yaitu BPJS Kesehatan
dan Admedika sebagai bentuk perwujudan rasa aman dan dihargai seutuhnya oleh perusahaan.
Adapun karyawan PT. PLN (Persero) Rayon Manado Selatan merasa senang bekerja di PT. PLN
(Persero) karena sistem gaji dan jumlah gaji yang dianggap adil serta sesuai dengan pekerjaan yang mereka
lakukan. Karyawan PT. PLN (Persero) Rayon Manado Selatan juga senang karena merasa diperhatikan oleh
pimpinan dan sesama karyawan lewat aktivitas-aktivitas non formal seperti dalam bentuk sharing, tidak tentang
pekerjaan yang dilakukan, tetapi juga terkait masalah-masalah pribadi yang dialami sehingga dapat saling
memberi solusi. Hal-hal ini menciptakan kesan nyaman bagi para karyawan dalam bekerja di PT. PLN (Persero)
Rayon Manado Selatan.
Hasil penelitian ini mendukung atau sejalan dengan penelitian terdahulu seperti dalam penelitian Isgor
dan Haspolat (2016) yang menyatakan adanya hubungan antara kesejahteraan psikologis dengan kepuasan kerja
karyawan. Sama halnya dengan penelitian Tanujaya (2014) yang menyatakan bahwa ada pengaruh positif yang
signifikan antara kesejahteraan psikologis dan kepuasan kerja karyawan. Tasema (2018) juga menemukan
bahwa terdapat hubungan dalam bentuk pengaruh positif yang signifikan antara kesejahteraan psikologis dan
kepuasan kerja karyawan. Hal ini dipertegas Konradus dan Harsanti (2015) yang dalam hasil penelitiannya
menyatakan bahwa kesejahteraan psikologis memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja
dengan tingkat pengaruh yang sangat tinggi.
Minggu, 26 September 2021
Kesejahteraan Psikologis Terhadap Kepuasan Kerja (skripsi dan tesis)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar