Kamis, 31 Desember 2020

Pengertian Manajemen (skripsi dan tesis)


Manajemen berasal dari bahasa kata manage yang artinya mengatur.
Keberhasilan dalam suatu perusahaan atau organisasi dalam menjalankan
usahanya yaitu dengan mengatur para karyawan dan segala sistem yang ada
didalam perusahaan dengan baik. Beberapa ahli mengemukakan definisi
tentang manajemen. Menurut Hasibuan (2006) manajemen merupakan ilmu
seni mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumbersumber lainnya secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan tertentu.
Adapun fungsi manajemen menurut Sastrohadiwiryo (2005) yaitu :
1. Perencanaan ( Planning)
Perencanaan adalah proses dari rangkaian kegiatan untuk menetapkan
terlebih dahulu tujuan yang diharapkan pada suatu jangka waktu
tertentu atau periode waktu yang telah ditetapkan.
2. Pengorganisasian ( Organizing )
Pengorganisasian adalah proses dan rangkaian kegiatan dalam
pembagian pekerjaan yang direncanakan untuk diselesaikan oleh
anggota kelompok pekerjaan, penentuan hubungan pekerjaan yang
baik diantara mereka, serta pemeliharaan lingkungan dan fasilitas
pekerjaan yang pantas.
9
3. Pengarahan ( Directing )
Pengarahan adalah suatu rangkaian kegiatan untuk memberi petunjuk
atau instruksi dari seorang atasan kepada bawahan atau kepada orang
yang diorganisasikan dalam kelompok formal dan dalam rangka
pencapaian tujuan yang telah ditentukan.
4. Pemotivasi ( Motivating)
Pemberian motivasi adalah suatu proses dan rangkaian kegiatan yang
seorang manajer dalam memberikan inspirasi, semangat dan
kegairahan kerja serta dorongan kepada karyawan untuk dapat
melakukan suatu kegiatan sebagaimana yang diharapkan.
5. Pengendalian ( Controlling )
Pengendalian adalah suatu proses dan rangkaian kegiatan untuk
mengusahakan agar suatu pekerjaan dapat dilaksanakan sesuai dengan
rencana yang telah ditetapkan dan tahapan yang harus dilalui. Dengan
demikian, apabila ada kegiatan yang tidak sesuai dengan rencana dan
tahapan, perlu diadakan suatu tindakan perbaikan ( corrective action ).

Tidak ada komentar: