Definisi
Kehilangan adalah suatu situasi aktual maupun potensial
yang dapat dialami individu ketika terjadi perubahan dalam hidup
atau berpisah dengan sesuatu yang sebelumnya ada, baik sebagian
ataupun keseluruhan. Tipe dari kehilangan mempengaruhi tingkat
distres. Namun demikian, setiap individu berespons terhadap
kehilangan secara berbeda. Kehilangan dapat berupa kehilangan
yang nyata atau kehilangan yang dirasakan. Kehilangan yang nyata
merupakan kehilangan terhadap orang atau objek yang tidak dapat
lagi dirasakan, dilihat, diraba atau dialami individu, misalnya
anggota tubuh, anak, hubungan, dan peran di tempat kerja.
Kehilangan yang dirasakan merupakan kehilangan yang sifatnya
unik berdasarkan individu yang mengalami kedukaan, misalnya
kehilangan harga diri atau rasa percaya diri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar