Selasa, 22 Oktober 2019

Karakteristik Kepemimpinan Transformasional (skripsi dan tesis)


 Berikut adalah karakteristik pemimpin transformasional yang disarikan dari (Saros & Santora, 2001 dan Bass, et.al., 2003 dalam Rukmana, 2014):
 1) Idealized Influence
 a) Saling bertukar kreasi dan artikulasi dengan bawahan
b) Menjadikan dirinya sebagai “role models” bagi bawahannya
c) Menanamkan nilai, kepercayaan diri, “self- esteem”, pengendalian emosi, “self- determination”, dan kesadaran tentang bersama kepada bawahannya
2) Inspirational Motivation
a) Membangkitkan kesadaran bawahan atas misi dan visi organisasi
b) Menggunakan hal-hal simbolik dalam mengarahkan setiap usaha bawahan
c) Bertindak sebagai model dengan perilaku yang sesuai
3) Intellectual Stimulation
a) Merangsang bawahan untuk memelihara kreatifitas dan rasionalitas.
b) Menyertakan bawahan dalam proses pengambilan keputusan dan usaha penyelesaian masalah
 4) Individualized Consideration a) Menunjukkan perhatian kepada kelebihan yang dimiliki bawahan b) Mendidik, merangsang, memperhatikan dan membimbing bawahan dengan cara konsultatif dan terbuka
 c. Dimensi Kepemimpinan Transformasional Bass (1990) dalam (Suyitno & Utomo, 2016) mengemukakan 4 dimensi yang dimiliki kepemimpinan transformasional, yaitu:
a) attributed charisma, dimensi ini menggambarkan perilaku pemimpin yang membuat para pengikutnya merasa kagum, hormat sekaligus percaya terhadap atasan.
 b) insprational motivation, dalam dimensi ini pemimpin yang transformasional digambarkan sebagai pemimpin yang mampu menafsirkan pengharapan yang jelas terhadap hasil kinerja dan prestasi bawahan, merespon dengan baik komitmennya terhadap seluruh tujuan organisasi, dan mampu memicu spirit tim dalam organisasi melalui peningkatan antusiasme dan optimisme.
 c) inntelectual stimulation, dimensi ini menggambarkan pemimpin yang harus mampu menemukan ide-ide baru, memberikan solusi yang kreatif terhadap permasalahan-permasalahan yang dihadapi bawahan, dan memotivasi bawahan untuk mencari pendekatanpendekatan yang unik dalam melaksanakan tugas-tugas organisasi.
d) individualized conseridation, dalam dimensi ini pemimpin transformasional adalah seorang pemimpin yang mau mendengarkan dengan penuh perhatian masukan-masukan bawahan dan secara khusus peduli terhadap kebutuhan-kebutuhan bawahan akan pengembangan kemampuan mereka. 

Tidak ada komentar: