Menurut Umi Farida (2017: 1) Manajemen sumber daya manusia adalah
suatu ilmu yang mengelola pemanfaatan proses sumber daya manusia serta
sumber daya lainnya yang dilakukan secara efektif dan efisien dalam
mengatur untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Organisasi yang baik adalah organisasi yang didalamnya terdapat
manajemen yang berkembang sejalan dengan apa yang diharapkan karyawan.
Manajemen di suatu organisasi sangat berperan penting dalam memajukan
pencapaian tujuan yang ditetapkan oleh perusahaan, oleh karena itu fungsi di
manajemen di organisasi sangat penting untuk perhatikan. Tujuan dari
fungsi-fungsi manajemen adalah untuk merencanakan pencapaian organisasi
dari mulai awal perencanaan hingga proses pelaksanaan organisasi tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar