Kepuasan kerja merupakan sikap positif yang dimiliki tenaga kerjaatau
karyawan dalam suatu perusahaan. Setiap pegawai pasti menginginkan
kepuasan kerja ditempatnya bekerja. Pada dasarnya kepuasan kerja memiliki
penilaian berbeda-beda antar individu, karena tingkap kepuasan setiap
individu memiliki tingkatan yang tidak sama. Kepuasan kerja merupakan
respon emosional terhadap berbagai segi pekerjaan seseorang seperti menurut
Kreitner dan Kinicki (2018) dalam (Gunanda & Virgoanto, 2010).
Menurut Luthans (2006) dalam (Lestari & Mujiasih, 2016) kepuasan
kerja adalah hasil dari persepsi karyawan mengenai seberapa baik pekerjaan
mereka memberikan hal yang dinilai penting. Menurut Handoko (2000)
dalam (Yuliana & P.T., 2009) kepuasan kerja adalah keadaan emosional yang
menyenangkan atau tidak menyenangkan dengan mana para karyawan
memandang pekerjaan mereka. Menurut Susilo Martoyo (1992) dalam
(Yuliana & P.T., 2009) juga dikatakan bahwa kepuasan kerja adalah salah
satu aspek psikologis yang mencerminkan perasaan seseorang terhadap
pekerjaannya, ia akan merasa puas dengan kesesuaian antara kemampuan,
keterampilan dan harapannya dengan pekerjaan yang dihadapi.
Rabu, 28 Juni 2023
Kepuasan Kerja
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar