Diener dan Biswas (2008) mengemukakan kepuasan hidup memiliki 5
komponen yaitu keinginan untuk mengubah kehidupan, kepuasan terhadap
kehidupan saat ini, kehidupan hidup di masa lalu, kehidupan terhadap kehidupan
di masa mendatang dan penilaian orang terhadap kehidupan seseorang.
Menurut Diener (2009), Subjective Well Being (SWB) terdiri dari tiga
aspek pembangun yaitu afek positif, afek negatif dan kepuasan hidup. Dimana
afek positif dan negatif merupakan aspek afektif sedangkan kepuasan hidup
merupakan aspek yang mempresentasikan aspek kognitif individu.
a. Aspek Kognitif
Menurut Diener (2009), aspek kognitif berasal dari diri individu
dimana masing-masing individu merasakan bahwa kondisi
kehidupannya berjalan dengan baik.
b. Aspek Afektif
Aspek afektif ditunjukkan dengan keseimbangan antara afek positif
dan afek negatif yang dapat diketahui dari frekuensi individu
merasakan afek positif dan afek negatif yang dialami individu setiap
harinya (Eid dan Larsen, 2008).
Skala yang digunakan untuk mengungkap variabel kepuasan hidup dalam
penelitian ini merupakan hasil adaptasi dari Diener (1985) yang juga mewakili
keilma komponen yang dilakukan menurut Diener dan Biswas (2008). Alat ukur
tersebut adalah Satisfaction with Life Scale (1985) yang terdiri dari 5 item
pernyataan untuk mengukur kepuasan hidup diantaranya :
1. Dalam banyak hal, kehidupan saya mendekati ideal
2. Kondisi hidup saya sangat baik
3. Saya sangat puas dengan hidup saya
4. Sejauh ini, saya telah memperoleh hal-hal penting yang diinginkan
dalam hidup
5. Kalau saya menjalani hidupselamanya, tidak ada yang saya ubah.
Minggu, 15 Januari 2023
Komponen Kepuasan Hidup (skripsi, tesis, dan disertasi)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar