Selasa, 20 Desember 2022

Inovasi Pasar (skripsi, tesis, dan disertasi)

Inovasi pasar adalah eksploitasi pangsa pasar baru dan sebagai penetrasi segmen pasar baru pada pasar yang sudah ada (Bigliardi et al., 2009). Dengan implementasi inovasi pasar, perusahaan diharapkan bisa membuka dan menguasai pasarbaru atau meruntuhkan monopoli pasar yang telah ada sebelumnya. Menurut OECD (2005) inovasi pasar adalah perubahan yang terjadi pada tampilan desain produk saja, sedangkan ciri dan fungsi produk tidak berubah. Inovasi pasar juga merupakan inovasi dari pemasaran. Lebih terperinci Gunday et al.(2011) berpendapat bahwa inovasi pasar adalah metode pemasaran baru yang melibatkan perubahan siginifikan dalam desain produk, penempatan produk, promosi produk, dan penetapan harga. Inovasi pasar sangat penting dilakukan perusahaan untuk menjaga perusahaan tetap mampu bersaing dan unggul dalam
 persaingan dengan meningkatkan cara baru dalam hal penjualan dan pemasaran

Tidak ada komentar: