Kamis, 28 April 2022

Pangsa Pasar (skripsi dan tesis)

Pangsa pasar adalah porsi dari penjualan industri dari barang atau jasa yang dikendalikan oleh perusahaan. Setiap perusahaan memiliki pangsa pasarnya sendiri, dan besarnya berkisar antara 0 hingga 100 persen dari total penjualan
pasar. Menurut literatur Neo Klasik, landasan posisi pasar perusahaan adalah pangsa pasar yang diraihnya. Perusahaan dengan pangsa pasar yang lebih baik akan menikmati keuntungan dari penjualan produk dan kenaikan harga sahamnya (Naylah, 2010). Keuntungan yang diperoleh dari pangsa pasar mencerminkan kekuatan pasar (karena perusahaan menggarap permintaan pasar) atau efisiensi yang lebih baik (karena mencapai skala ekonomi). Kedua faktor itu berdiri sendiri-sendiri, mungkin saja tercipta kekuatan pasar yang lebih tinggi dan skala ekonomi yang lebih luas. Atau skala disekonomi yang terjadi, tetapi diimbangi dengan hasil-hasil dari monopoli. Secara tradisional, logika pasar yang telah menjadi pusat perhatian perusahaan dalam menilai kekuatan pasar. Pangsa pasar yang besar biasanya menandakan kekuatan pasar yang besar. Sebaliknya, pangsa pasar yang kecil berarti perusahaan tidak mampu bersaing dalam tekanan persaingan (Naylah, 2010)

Tidak ada komentar: