Rabu, 29 September 2021

Penilaian Kinerja (skripsi dan tesis)


Penilaian kinerja merupakan faktor kunci dalam mengembangkan potensi
pegawai secara efektif dan efisien karena adanya kebijakan atau program yang lebih
baik atas sumberdaya manusia yang ada di dalam suatu organisasi. Penilaian kinerja
individu sangat bermanfaat bagi pertumbuhan organisasi secara keseluruhan.
Menurut Bernardin dan Russel yang diterjemahkan oleh Khaerul Umam
(2011: 190-191), mengemukakan bahwa penilaian kinerja adalah cara mengukur
kontribusi individu (karyawan) pada organisasi tempat mereka bekerja.
Menurut Sedarmayanti (2011: 261), mengemukakan bahwa penilaian kinerja
adalah sistem formal untuk memeriksa/mengkaji dan mengevaluasi secara berkala
kinerja seserang.
Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa penilaian kinerja pegawai sangat
perlu dilakukakan, karena dapat dijadikan sebagai evaluasi terhadap setiap pegawai
sehingga akan berdampak pada pengambilan keputusan yang strategis mengenai
hasil evaluasi kinerja serta komunikasi yang telah dilakukan oleh atasan dan
bawahan sehingga tujuan perusahaan akan cepat tercapai.

Tidak ada komentar: