Menurut Jogiyato (2007:117) menjelaskan perilaku penggunaan sistem
informasi (behavior) sebagai berikut :
“Perilaku (behavior) adalah tindakan yang dilakukan seseorang. Dalam
konteks penggunaan sistem teknologi informasi, perilaku (behavior)
adalah penggunaan sesungguhnya (actual use) dari teknologi.”
Menurut Goodhue et al dalam Jogiyanto (2007:527) menjelaskan bahwa
penggunaan sistem informasi dapat diartikan sebagai berikut :
“Pemakaian atau penggunaan sistem informasi adalah suatu perilaku
dalam menggunakan suatu teknologi sistem informasi dalam
menyelesaikan tugas-tugas. Pengukuran-pengukuran semacam frekuensi
penggunaan sistem informasi banyak digunakan untuk mengukur konstruk
pemakaian”.
Menurut Handayani (2007) penggunaan sistem informasi sebagai perilaku
seorang individu untuk menggunakan sistem informasi karena adanya manfaat
yang akan diperoleh untuk membantu dalam menyelesaikan pekerjaannya. Ketika
suatu sistem dipercaya menjadi lebih berguna, lebih penting atau memberikan
keuntungan relatif maka akan menimbulkan minat seseorang untuk menggunakan
sistem tersebut.
Seddon (1997) dalam Iranto (2012) menyatakan bahwa penggunaan sistem
informasi merupakan perilaku yang muncul akibat adanya keuntungan atas
pemakaian sistem informasi tersebut. Perilaku yang ditimbulkan dari pemakaian
sistem informasi ini dalam proses selanjutnya diharapkan akan memberi dampak
terhadap kinerja individu.
Rabu, 01 September 2021
Definisi Penggunaan Sistem Informasi (skripsi dan tesis)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar