Tiga hal yang mendasari teori
EMH yaitu yang pertama adalah investor
diasumsikan rasional dan menilai sekuritas
secara rasional juga, kedua jika investor tidak
rasional maka perdagangan dilakukan secara
acak tanpa mempengaruhi harga, dan yang
ketiga adalah jika investor tidak rasional maka
dilakukan arbitrase untuk mengurangi fluktuasi
harga.
Ketika investor bertindak secara
rasional, mereka akan menilai sekuritas
dengan nilai fundamental dengan melihat
nilai bersih saat ini dari aliran kas dan
karakteristik risikonya. Pada saat investor
memahami nilai fundamental dari suatu sekuritas, maka setiap informasi baru yang
tersedia akan di respons secara cepat oleh
para investor dengan meningkatkan
penawaran harga pada saat ada berita baik
dan menurunkan penawaran harga pada
saat ada berita tidak baik bagi investor.
Dalam pasar yang kompetitif, yaitu
investor adalah rasional dan konservatif,
maka imbal hasil yang diperoleh tidak
dapat diprediksi, nilai dan harga sekuritas
bergerak secara acak.
Pasar efisien adalah pasar yang harga
sekuritas–sekuritasnya mencerminkan semua
informasi yang relevan. Fama (1970) telah
mengklasifikasikan informasi menjadi tiga tipe
yaitu (i) perubahan harga di waktu yang lalu, (ii)
informasi yang tersedia pada publik, dan (iii)
informasi yang tersedia baik pada publik
maupun tidak. Pasar efiesin pun memiliki tiga
bentuk efisiensi yaitu: (i) Efisiensi yang lemah, (ii)
Efisiensi semi kuat, dan (iii)Efisiensi yang kuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar