Senin, 24 Desember 2018

Pengertian Kualitas (skripsi dan tesis)


Beberapa pengertian kualitas menurut beberapa pendapat adalah sebagai berikut :
1.      Menurut Juran (1974)
Kualitas adalah kepuasan untuk dipakai, sedangkan Crosby (1979) mendefinisikan kualitas adalah kesesuaian terhadap permintaan atau spesifikasi.
2.   Menurut Mitra (1993)
Kualitas sebuah produk atau jasa adalah kesesuaian produk atau servis tersebut untuk memenuhi atau melebihi maksud kegunaannya seperti yang diminta oleh pelanggan.
3.    Menurut Reksohadiprojo (1995).
Kualitas adalah ukuran seberapa dekat suatu barang atau jasa sesuai dengan standar tertentu, standar mungkin berlainan dengan waktu, bahan, kinerja, kehandalan atau karakteristik (obyektif dan dapat diukur)yang dapat dikuantifikasikan.
4.     Menurut perbendaharaan istilah ISO 842 dan dari standar nasional Indonesia (SNI 19-8402-1991)
Kualitas adalah keseluruhan ciri dan karakteristik produk atau jasa yang kempuannya dapat memuaskan kebutuhan baik yang dinyatakan tegas maupun samar.

Pengertian dalam kontek statistical process control adalah bagaimana baiknya suatu output itu memenuhi spesifikasi dan toleransi yang ditetapkan oleh bagian disain produk yang disebut dengan kualitas disain harus berorientasi pada kebutuhan pasar.

Tidak ada komentar: