Jumat, 12 Januari 2018

KRITERIA DALAM PENELITIAN TINDAKAN KELAS (skripsi dan tesis)



A.      Abstrak
Abstrak harus menunjukkan tiga unsur:
1.      Latar belakang dan tujuan penelitian
2.      Prosedur atau metode penelitian
3.      Hasil atau temuan penelitian
B.      Pendahuluan
Pendahuluan harus menunjukkan unsure-unsur sebagai berikut:
1.      Deskripsi masalah, data awal, lokasi penelitian, identifikasi akar masalah, dan pentingnya pemecahan masalah dengan segera
2.      Rumusan masalah
3.      Tujuan penelitian
4.      Manfaat penelitian
C.      Kajian Teori dan Tinjauan Pustaka
1.      Adanya deskripsi teori yang relevan serta mendukung tindakan yang dikenakan kepada siswa
2.      Adanya kerangka pikir pemecahan masalah atau ide orisinil peneliti untuk melakukan tindakan guna mengatasi masalah yang dihadapi dan memungkinkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran
3.      Hipotesis tindakan (jika diperlukan)
D.      Pelaksanaan Penelitian
1.      Deskripsi tahapan dan siklus demi siklus sepanjang penelitian
2.      Penggunaan instrument, usaha validasi data, hipotesis tindakan, dan cara refleksi
3.      Tindakan yang dilakukan benar-benar nyata, riil, logis dan fleksibel

E.       Hasil Penelitian dan Pembahasan
Hasil penelitian dan pembahasan disajikan dengan mendeskripsikan secara lengkap dan sistematis setiap tahapan dari siklus ke siklus.
Siklus I
1.      Perencanaan. Dipaparkan mengenai tindakan yang dikenakan yang berbeda dari pembelajaran biasanya
2.      Pelaksanaan. Diuraikan cara dan langkah-langkah melakukan tindakan
3.      Pengamatan. Diambil dari dokumen-dokumen pengamatan atau data autentik
4.      Refleksi. Berisi hasil introspeksi diri atau renungan sejauh mana proses KBM dapat ditingkatkan
Siklus II (idem), tetapi perlu ditambahkan hal-hal yang mnedasar seperti berikut ini:
1.      Disajikan proses dan hasil perubahan yang dicapai siswa
2.      Tabel atau grafik hasil analisis data kuantitatif
3.      Pembahasan
4.      Terdapat ulasan yang dicapai dari siklus ke siklus
F.       Kesimpulan dan Rekomendasi
1.      Hasil penelitian, telah sesuai atau belum dengan tujuan yang dicanangkan
2.      Terdapat saran bagi penelitian selanjutnya agar lebih baik
3.      Ada usulan dalam hal pemanfaatan hasil penelitian atau penggunaan temuan dalam penelitian
G.     Daftar Pustaka dan Lampiran
1.      Berisi sumber-sumber rujukan dengan penulisan daftar pustaka sesuai standar ilmiah
2.      Kelengkapan lampiran

Tidak ada komentar: