Jumat, 18 Oktober 2024

Pengaruh motivasi terhadap kinerja karyawan


Motivasi merupakan kekuatan yang mendorong karyawan untuk
mencapai tujuan dan meningkatkan produktivitas dalam bekerja. Kinerja
karyawan bukan hanya sekadar tentang prestasi individu, tetapi juga tentang
kerja tim yang efektif. Kolaborasi dan komunikasi yang baik di antara
karyawan adalah kunci untuk mencapai kinerja yang optimal. Ketika setiap
anggota tim saling mendukung, saling memotivasi, dan berbagi visi yang
sama, potensi organisasi untuk mencapai keunggulan meningkat secara
signifikan. Karyawan yang termotivasi cenderung memiliki tingkat energi
yang tinggi, semangat kerja yang tinggi, dan fokus yang lebih baik.
Hubungan positif antara tingginya tingkat motivasi karyawan dan
tingkat kinerja yang ditunjukkan oleh karyawan tersebut di lingkungan
kerja. Dengan kata lain, semakin tinggi tingkat motivasi karyawan maka
semakin baik pula kinerja yang ditunjukkannya. Karyawan cenderung
bekerja lebih keras, mengatasi hambatan, dan mencari cara-cara untuk
meningkatkan kualitas kerja mereka. Menurut Dubrin, (2015) Motivasi
kerja yang tepat akan mendorong untuk menyelesaikan pekerjaan sesuai
dengan keterampilan karyawan yang dimiliki. Sehingga keadaan internal
yang mengarah pada usaha yang dikeluarkan karyawan untuk tujuan dan
aktivitas yang dilakukan mendorong karyawan menyelesaikan pekerjaan
dalam perusahaannya. Perusahaan dapat menggunakan informasi ini untuk
meningkatkan kinerja karyawan dan produktivitas organisasi secara
keseluruhan. Strategi yang mungkin termasuk mengakui dan menghargai
kinerja yang baik, menawarkan insentif dan bonus berdasarkan target
kinerja, dan menciptakan lingkungan kerja yang membantu karyawan
mencapai tujuan individu dan tujuan perusahaan

Tidak ada komentar: