Kompensasi yang memadai dan adil diberikan kepada karyawan
mampu mempengaruhi kinerja karyawan di perusahaan tersebut. Pada
dasarnya kompensasi adalah pendapatan yang berbentuk barang atau uang,
baik secara langsung maupun tidak langsung yang diberikan oleh
perusahaan kepada para karyawan sebagai bentuk imbalan yang diberikan
oleh perusahaan (Arifin, 2017). Ketika perusahaan memberikan kompensasi
yang memadai kepada karyawan dengan tingkat kinerja karyawan di
lingkungan kerja. Dengan kata lain, semakin baik dan memadai kompensasi
yang diberikan, maka kinerja pegawai akan semakin baik setiap harinya.
menemukan bahwa remunerasi yang memadai berpengaruh positif terhadap
kinerja karyawan. Sederhananya, ketika karyawan dibayar berdasarkan
kontribusi dan kinerjanya, mereka cenderung termotivasi dan bersemangat
untuk berbuat lebih baik. Kompensasi yang memadai juga dapat
meningkatkan kepuasan karyawan dan membuat mereka merasa dihargai
oleh perusahaan, yang berdampak positif terhadap kinerja mereka.
Hal ini dapat memungkinkan karyawan untuk fokus pada pekerjaan
mereka dan meningkatkan kinerja secara keseluruhan. Strategi yang dapat
diterapkan antara lain menawarkan remunerasi yang adil dan kompetitif,
menggabungkan kinerja dengan insentif atau bonus, serta memberikan
program pelatihan dan pengembangan untuk meningkatkan kapasitas
karyawan di perusahaan yang terkait. Kompensasi yang adil dan sebanding
dengan tanggung jawab dan kontribusi karyawan dapat menciptakan rasa
keadilan. Karyawan yang merasa diperlakukan secara adil cenderung lebih
terlibat dalam pekerjaan mereka, merasa dihargai, sehingga akan
memberikan kinerja yang baik kepada perusahaan.
Hal ini seiring dengan penelitian yang dilakukan oleh Maharani,
(2016) pengaruh kompensasi, motivasi, dan disiplin kerja terhadap kinerja
karyawan pada PT. Pos Indonesia Kantor Pos Wonogiri yang
mengungkapkan bahwa kompensasi memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap kinerja karyawan. Penelitian Fajrul, (2016) Pengaruh
kompensasi dan motivasi terhadap kinerja karyawan dengan komitmen
organisasional sebagai variabel interverning pada fave hotel kota Rembang,
Kabupaten Rembang, Jawa Tengah yang mengungkapkan bahwa
kompensasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan.
Penelitian Gerardine & Belinda, (2018) Pengaruh kompensasi terhadap
kinerja karyawan dengan motivasi kerja sebagai mediasi di Java Paragon
Hotel & Residence yang mengungkapkan bahwa kompensasi memiliki
pengaruh yang signifikan terhadap kinerja karyawan. Namun, penelitian
Alfanda & Sitohang, (2022) Pengaruh pemberian kompensasi, loyalitas
kerja dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawan pada PT. Graha
Kharisma yang mengungkapkan bahwa kompensasi memiliki pengaruh
negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar