Jumat, 18 Oktober 2024

Lingkungan Kerja


Nitisemito S, (2000) mendefenisikan lingkungan kerja adalah semua yang berada disekitar
seorang karyawan yang dapat mempengaruhi dalam melakukan pekerjaannya. Menurut
Sihombing dalam Maineldi, Hendriani, & Daulay, (2014) lingkungan kerja terbagi menjadi 2
faktor yaitu fisik dan non fisik dalam sebuah organisasi. Faktor fisik meliputi suhu tempat kerja,
peralatan kerja, kebisingan, kepadan dan kesesakan kerja, dan luas ruang kerja sedangkan non
fisik meliputi hubungan kerja antara pimpinan dan bawahan serta antara karyawan yang satu
dengan yang lain. Menurut Isyandi, (2004:134) lingkungan kerja adalah sesuatu yang berada
dilingkungan kerja karyawan yang bisa mempengaruhi pekerjaannya seperti kelembaban,
penerangan, kebersihan, temperature, ventilasi, kegaduhan, dan peralatan kerja. Menurut
Purnomo, (2006) lingkungan kerja adalah sifat atau ciri yang ada pada lingkungan kerja, yang
muncul dikarenakan adanya kegiatan organisasi secara sadar dan tidak yang dianggap
mempengaruhi perilaku seorang karyawan.
Menurut Sedarmayanti, (2003:21) ada dua jenis lingkungan kerja yaitu :

  1. Lingkungan kerja fisik yaitu, semua yang disekitar seorang karyawan yang berbentuk
    fisik ditempat kerjan yang bias mempengaruhi kerjanya baik langsung ataupun tidak
    langsung
  2. Lingkungan kerja non fisik yaitu, semua keadaan yang terkait dengan hubungan kerja
    antara karyawan, atasan, maupun bawahan.
    Menurut Sihombing, (2004) lingkungan kerja memiliki beberapa indikator yaitu :
  3. Faktor fisik, mencakup segala hal dari tempat parker diluar gedung perusahaan, lokasi,
    jumlah cahaya, suara yang masuk diruangan kerja karyawan, dan rancangan gedung
  4. Faktor non fisik, mencakup segala hal dari fasilitas yang memberikan sehat, rasa aman,
    bebas kecelakaan pekarjaan. Contoh asuransi kesehatan.
    Menurut Nitisemito, (2003:183) indikator lingkungan kerja terdiri dari :
  5. Perlengkapan kerja, seperti sarana dan prasarana yang menunjang pekerjaan
  6. Lingkungan kerja fisik, seperti tempat ibadah, tempat parkir, toilet, dan sebagainya
  7. Kondisi tempat kerja
  8. Hubungan personal, seperti sesama karyawan dan bawahan dengan atasan
  9. Suasana pekerjaan, perasaan psikologis untuk melakukan pekerjaan sehari-har

Tidak ada komentar: