Senin, 09 Januari 2023

Percobaan Faktorial (skripsi, tesis, disertasi)


Percobaan faktorial adalah suatu percobaan mengenai sekumpulan
perlakuan yang terdiri atas semua kombinasi yang mungkin dari taraf beberapa
faktor. Sekumpulan kombinasi perlakuan tersebut yang dinyatakan dengan kata
faktorial (Gasperz, 1991:181). Secara umum, dapat dikatakan percobaan faktorial
adalah suatu percobaan untuk meneliti suatu hal yang dipengaruhi oleh beberapa
faktor.
Menurut Montgomery (2001), keuntungan percobaan faktorial yaitu
percobaan ini lebih efisien dibandingkan percobaan faktor tunggal. Keuntungan
lainya yaitu dapat mendeteksi respon dari taraf masing-masing pengaruh utama
serta interaksi antar 2 faktor atau lebih. Ada tidaknya interaksi 2 faktor dapat
diketahui dari perilaku respon suatu faktor pada berbagai kondisi faktor yang
lain. Jika hasil respon suatu faktor berubah pola dari kondisi tertentu ke kondisi
lainya untuk faktor yang lain, maka kedua faktor dikatakan berinteraksi. Jika pola
respon dari suatu faktor tidak berubah pada berbagai kondisi faktor lain, maka
dapat dikatakan kedua faktor tersebut tidak berinteraksi.
Berdasarkan adanya banyak taraf dalam setiap faktor, percobaan ini sering
dilakukan dengan menambah perkalian antara banyak taraf faktor yang satu
dengan yang lainya. Misal, ada 𝑎 level dari faktor A dan 𝑏 level dari faktor B,
maka terdapat 𝑎𝑏 kombinasi perlakuan. Sebagai contoh, dalam suatu percobaan
dengan 4 faktor yaitu A,B,C dan D yang masing-masing terdiri atas 3 taraf, 𝑎
level dari faktor A, 𝑏 level dari faktor B, 𝑐 level dari faktorl C dan 𝑑 level dari
faktor D, maka diperoleh percobaan faktorial 𝑎 x 𝑏 x 𝑐 x 𝑑 = 3 x 3 x 3 x 3 =
81 kombinasi perlakuan

Tidak ada komentar: