Selasa, 07 Juni 2022

Pengertian Pembelian (skripsi, tesis, dan disertasi)

 Pembelian digunakan untuk pengadaan yang diperlukan oleh perusahaan, contohnya pengadaan bahan baku yang diperlukan oleh perusahaan industri. Pembelian adalah suatu proses yang dalam arti luas merupakan suatu istilah yang mencakup penentuan kebutuhan, pemilihan pemasok, negosiasi harga, syarat – syarat dan ketentuan transaksi, penerbitan kontrak dan pengawasan untuk meyakinkan barang yang diterima adalah benar. Secara sederhana elemen – elemen dasar yang mencakup dalam fungsi pembelian adalah kegiatan mendapatkan peralatan, bahan baku, bahan penolong dan jasa –jasa yang dibutuhkan dengan kualitas benar, pada saat yang tepat dan dari tempat yang benar (TMBooks, 2015:98).

Tidak ada komentar: