Minggu, 01 Mei 2022

Pengertian Laporan Keuangan (skripsi tesis dan disertasi)

Kinerja emiten dapat dilihat dalam laporan keuangannya. Sudah menjadi kewajiban perusahaan untuk membuat serta melaporkan keadaan keuangan dalam suatu periode tertentu, dengan maksud untuk memberikan informasi mengenai posisi perusahaan terkini dengan cara menganalisisnya dan memudahkan investor untuk mengambil keputusan investasi.Menurut Kasmir (2010:7) dalam pengertian yang sederhana, laporan keuangan adalah laporan yang menunjukkan kondisi keuangan perusahaan pada saat ini atau dalam satu periode tertentu.Menurut Horne dan Wachowicz (2012:190) menyimpulkan bahwa laporan posisi keuangan meringkas asset, liabilitas, dan ekuitas pemilik atas perusahaan pada suatu periode. Analisis laporan keuangan merupakan seni untuk mengubah data dari laporan keuangan keinformasi yang lebih berguna bagi pengambilan keputusan.
 
 
 

Tidak ada komentar: