Minggu, 22 Mei 2022

Manajemen Keuangan (skripsi tesis dan disertasi)

Salah satu fungsi perusahaan yang sangat penting bagikeberhasilan usahanya dalam pencapaian tujuan salah satunya adalahkondisi manajemen keuangan perusahaan tersebut. Maka dari itu,
perusahaan harus memberi perhatian khusus terhadap kemajuankeuangannya demi tercapainya tujuan.Menurut Riyanto (2013:4), Manajemen keuangan adalahkeseluruhan aktivitas yang bersangkutan dengan usaha untuk mendapatkandana dan menggunakan atau mengalokasikan dana tersebut. Sedangkanmenurut Mulyawan (2015:30), manajemen keuangan adalah prosespengaturan aktivitas atau kegiatan keuangan dalam suatu organisasi, yangada di dalamnya termasuk kegiatan planning, analisis dan pengendalianterhadap kegiatan keuangan, biasanya dilakukan oleh manajer keuangan.Dan pengertian manajemen keuangan yang dikemukakan olehIrham Fahmi (2015:2) menyatakan bahwa :“Penggabungan dari ilmu dan seni yang membahas, mengkaji danmenganalisis tentang bagaimana seorang manajer keuangan denganmenggunakan seluruh sumber daya perusahaan untuk mencari dana,mengelola dan membagi dana dengan tujuan mampu memberikan profitatau kemakmuran bagi para pemegang saham dan suistainability(keberlanjutan) usaha bagi perusahaan”.Sedangkan pengertian manajemen keuangan yang dikemukakan olehBrigham dan Houston (2014:6) menyatakan bahwa :“Financial management, also called corporate finance, focuses ondecisions relating to how much and what types of assets to acquire, howto raise the capital needed to purchase assets, and how to run the firm soas to maximize its value”.Artinya yaitu manajemen keuangan atau disebut juga keuanganperusahaan, berfokus pada keputusan yang berkaitan dengan berapabanyak dan jenis aset apa yang harus diperoleh, bagaimana meningkatkanmodal yang dibutuhkan untuk membeli aset, dan bagaimana menjalankanperusahaan sehingga dapat memaksimalkan nilainya.Berdasarkan ketiga definisi di atas menunjukkan bahwamanajemen keuangan merupakan suatu pengambilan keputusan kebijakan
pendanaan dalam suatu perusahaan mengenai bagaimana memperoleh danmenggunakan dana serta mengelola dana yang pada dasarnya untukmencapai tujuan perusahaan dan menyejahterakan pemegang saham agarsesuai dengan tujuan perusahaan yang ditetapkan sebelumnya

Tidak ada komentar: