Selasa, 03 Mei 2022

Current Ratio(CR) (skripsi tesis dan disertasi)

Current ratiomerupakan perbandingan antara aktiva lancar dan kewajiban lancar dan merupakan ukuran yang paling umum digunakan untuk mengetahui kesanggupan suatu perusahaan memenuhi kewajiban jangka pendeknya.Current ratiomenunjukkan sejauh mana aktiva lancar menutupi kewajiban-kewajiban lancar.Semakin besar perbandingan aktiva lancar dan kewajiban lancar semakin tinggi kemampuan perusahaan menutupi kewajiban jangka pendeknya.Current ratioyang rendah biasanya dianggap menunjukkan terjadinya masalah dalam likuidasi, sebaliknya current ratio yang terlalu tinggi juga kurang bagus, karena menunjukkan banyaknya dana yang menganggur yang pada akhirnya dapat mengurangi kemampulabaan perusahaan (Sawir, 2009).
Apabila mengukur tingkat likuiditas dengan menggunakan current ratiosebagai alatpengukurnya, maka tingkat likuiditas atau current ratiosuatu perusahaan dapat dipertinggi dengan cara (Riyanto, 2001) :1.Dengan utang lancar tertentu, diusahakan untuk menambah aktiva lancar.2.Dengan aktiva lancar tertentu, diusahakan untuk mengurangi jumlah utang lancar.3.Dengan mengurangi jumlah utang lancar sama-sama dengan mengurangi aktiva lancar.

Tidak ada komentar: