Jumat, 29 Oktober 2021

Pengertian Struktur Modal (skripsi dan tesis)


Menurut Farah Margaretha (2011:112) Struktur Modal menggambarkan
pembiayaan permanen perusahaan yang terdiri dari utang jangka panjang dan modal
sendiri. Struktur modal merupakan cermin dari kebijaksanaan perusahaan dalam
menentukan jenis sekuritas yang dikeluarkan, karena masalah struktur modal adalah erat
hubungannya dengan masalah kapitalisasi, dimana disusun dari jenis – jenis funds yang
membentuk kapitalis.
Kebijakan struktur modal merupakan trade off antara Risk dan Return apabila utang
meningkat, maka risk meningkat sehingga return pun meningkat. Jika hutang
sesungguhnya (realisasi) berada dibawah target, pinjaman perlu ditambah, dan jika rasio
hutang melampaui target, maka saham dijual.
Pendanaan yang efisien akan terjadi bila perusahaan mempunyai struktur modal
yang optimal. Struktur modal yang optimal dapat diartikan sebagai struktur modal yang
dapat meminimalkan biaya pendanaan modal keseluruhan atau biaya modal rata – rata
sehingga memaksimalkan nilai perusahaan

Tidak ada komentar: