Menurut Azhar Susanto (2013: 14) informasi yang berkualitas adalah:
“…informasi yang mempunyai keakurasian, kecepatan dan kesesuaian dengan
kebutuhan manajemen dan kelengkapan dari informasi yang dihasilkan.” Schonberger dan Lazer (2007: 244) mengatakan bahwa kualitas informasi
yang baik adalah: “…informasi yang tepat untuk digunakan dan memiliki nilai
tinggi untuk penggunanya, karena informasi tersebut bebas dari kesalahan atau
kekurangan lainnya..”
Mc Leod dan George (2007: 86) menyatakan bahwa kualitas informasi
adalah: “…informasi yang harus tersedia untuk pemecahan sebelum situasi krisis
mengembang atau kesempatan akan hilang.”
Dari beberapa pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa kualitas
informasi adalah informasi yang tersedia saat di butuhkan, berisi keadaan
sebenarnya dan informasi yang diberikan lengkap.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar