Rabu, 29 April 2020

Tingkat Suku Bunga (skripsi dan tesis)

Menurut Teori Klasik Teori bunga aliran klasik dinamakan “The Pure Theory of Interest”. Menurut teori ini, tinggi rendahnya tingkat bunga ditentukan oleh permintaan dan penawaran akan modal. Dengan kata lain modal dianggap sebagai harga. Sama seperti harga barang-barang dan jasa, tinggi rendahnya ditentukan oleh permintaan dan penawaran, demikian pula tinggi rendahnya bunga modal ditentukan oleh permintaan dan penawaran modal. Menurut teori klasik, tabungan merupakan fungsi dari tingkat bunga. Keinginan masyarakat untuk menabung sangat tergantung pada tingkat bunga. Tingkat bunga yang tinggi, maka keinginan masyarakat untuk menabung atau masyarakat akan besar, hal tersebut dikarenakan tingkat suku bunga sebagai balas jasa atau hadiah yang diterima seseorang dengan menabung. Serupa dengan tabungan, investasi merupakan fungsi tingkat bunga. Tingkat bunga yang tinggi akan menyebabkan keinginan masyarakat untuk melakukan investasi kecil, dikarenakan keuntungan dari investasi tersebut akan lebih kecil dari tingkat bunga (biaya pinjaman).

Tidak ada komentar: