Senin, 16 Desember 2019

Metode Perhitungan Ekonomi (skripsi dan tesis)

Penilaian ekonomi atau economic valuation adalah sebuah upaya untuk memberikan nilai kuantitatif terhadap barang dan jasa yang dihasilkan sumberdaya alam dan lingkungan terlepas dari apakah nilai pasar tersedia bagi barang dan jasa tersebut. Terdapat 2 macam metode dalam perhitungan ekonomi yang tidak memiliki pasar (non-market), yaitu secara langsung (survei) dan tidak langsung (revealed WTP). Metode survey dilakukan dengan 2 macam cara yaitu Contingent Valuation Method (CVM) dan Discrete Choice Method , sedangkan metode tidak langsung dilakukan dengan 3 cara yaitu Travel Cost Method, Hedonic Pricing, dan teknik Random Utility Model. Metode yang sering digunakan dalam menghitung nilai Willingness to Pay (WTP) yaitu Contingent Valuation Method (CVM).

Tidak ada komentar: