Senin, 26 Oktober 2015

Pengertian Aggressive driving



Aggressive driving adalah pola disfungsional perilaku sosial yang merupakan ancaman serius terhadap keselamatan publik. Aggressive driving dapat melibatkan berbagai perilaku termasuk memotong jalan, membunyikan klakson berulang kali, menampakkan bahasa tubuh yang kasar, mengedipkan lampu sorot jauh dan dekat pada lalu lintas yang lebih lambat, dan melaju dengan kecepatan tinggi (Houston et al., 2003).
Menurut Tasca (2005) aggressive driving adalah suatu perilaku mengemudi disebut agresif jika dengan sengaja meningkatkan risiko akan terjadinya kontak fisik yang membahayakan, dan termotivasi dengan ketidaksabaran, ketidakpatuhan terhadap rambu-rambu lalu lintas, segi emosional dan untuk menghemat waktu. perilaku aggressive driving terdiri dari melaju pada traffic light ketika lampu sudah berwarna kuning, berkendara di atas batas kecepatan yang diperbolehkan, berkendara terlalu dekat dengan pengendara lain, menyalakan dan mengarahkan lanpu jauh dan dekat kepada pengemudi lain di depannya, menampakkan bahasa tubuh yang kasar, menyerobot tempat parkit orang lain, dan berkendara di bahu jalan.
Pendapat lain menyatakan bahwa Aggressive driving merupakan segala bentuk perilaku pengemudi dilakukan dengan maksud untuk menyakiti (secara fisik atau psikologis) atau menyebabkan kerusakan pada pengguna jalan lainnya (Jovanovic, 2011). Aggressive driving merupakan sekumpulan perilaku yang berkisar dari tindakan ekstrim (misalnya, penembakan atau serangan berbahaya) sampai dengan tindakan yang kurang parah (misalnya, perang mulut di pinggir jalan, konfrontasi, dan gerak tubuh). (Beirness et al 2001)
Berdasarkan uraian di atas maka dapat disimpulkan bahwa Aggressive driving adalah segala bentuk perilaku pengemudi dilakukan dengan maksud untuk menyakiti (secara fisik atau psikologis) atau menyebabkan kerusakan pada pengguna jalan lainnya yang berbentuk perilaku memotong jalan, membunyikan klakson berulang kali, menampakkan bahasa tubuh yang kasar, mengedipkan lampu sorot jauh dan dekat pada lalu lintas yang lebih lambat, dan melaju dengan kecepatan tinggi.

Tidak ada komentar: