Jumat, 07 Desember 2012

Judul Skripsi Psikologi: Bidang Layanan Bimbingan dan Konseling

Empat bidang bimbingan dan konseling di sekolah menurut Prayitno (2001:75-81) adlah sebagai berikut:  a) bimbingan pribadi, b) bimbingan social, c) bimbinga belajar, dan d) bimbingan karir.
Adapun bidang-bidang tersebut ialah:
  1. a.       Bimbingan pribadi, yang meliputi pemantapan pemahaman tentang bakat dan minat pribadi serta penyalurn dan pengembangannya melalui kegiatan-kegiatan yang produktif, pemantapan kemampuan dalam mengmbil keputusan, dan pemantapan kemampuan mengarahkan diri sesuai dengan keputusan yang telah diambilnya.
  2. b.      Bimbingan sosial,yang  meliputi pemantapan kemampuan berkomunikasi baik melaluiragam lisan maupun tulisan secara efektif, pemantapan pemahaman kondisi dan peraturn sekolah seta upaya pelaksanaanya secara dinamis dan bertanggung jawab, dan orientasi tentang hidup berkeluarga.
  3. c.       Bimbungan belajar, yang meliputi pemantapan disiplin belajar dan berlatih baik secara mandiri maupun kelompok, pemantapan penguasaan materi program belajar di sekolah, dan orientasi belajar di perguruan tinggi.
  4. d.      Bimbingan karir, yang meliputi pemantapan dan pemahaman diri berkenaan dengan kecenderungan karir, pemantapan dalam cita-cita karir, dan orientasi serta informasi terhadap dunia kerja.


Tidak ada komentar: