Minggu, 20 Oktober 2019

Value Added Human Capital (VAHU) (skripsi dan tesis)


Value Added Human Capital (VAHU) adalah salah satu komponen VAIC yang mencerminkan total value added terhadap total gaji dan biaya upah perusahaan. VAHU dihitung dengan membagi nilai tambah perusahaan dengan human capital untuk menunjukkan dalam produktivitas sebenarnya dari perusahaan itu secara personil, yaitu berapa besar nilai yang diciptakan perusahaan melalui satu unit moneter yang diinvestasikan dalam sumber daya manusia (Aho et al., 2011).   VAHU dapat diperoleh dengan memperlakukan total pengeluaran pada karyawan sebagai investasi yang menangkap total usaha manusia dalam sebuah perusahaan dalam penciptaan nilai. Inilah asumsi utama metodologi VAIC. Oleh karena itu, VAHU dapat dinyatakan sebagai jumlah nilai tambah yang dihasilkan per unit uang yang diinvestasikan pada karyawan (Komnenic dan Pokrajčić, 2012)

Tidak ada komentar: