Jumat, 26 April 2019

MULTIKOLINEARITAS (skripsi dan tesis)

 

Multikolinearitas adalah adanya hubungan linear yang sempurna di antara variabel yang menjelaskan model regresi. Untuk mengukur terjadinya multikolinearitas pada model regresi dilihat dari koefisien korelasi antara masing-masing variabel bebas. Apabila koefisien > 0,80, maka dalam model regresi terjadi multikolinearitas.
Apabila terdapat persoalan ini dalam sebuah teknik regresi, maka dapat mengakibatkan koefisien regresi tidak dapat ditentukan dan standar erornya tidak dapat didefinisikan. Selain itu jika kolinearitas tinggi tetapi tidak sempurna, estimasi dari koefisien regresi masih dimungkinkan, namun nilai standar erornya cenderung besar. Hasilnya, nilai populasi dari koefisien-koefisien tidak dapat diestimasi dengan tepat.

Tidak ada komentar: